ebustiketlogo

Harga Sewa Bus Pariwisata Bengkulu yang Murah dan Terjangkau 2024

Ebustiket – Mungkin tidak sedikit dari kalian yang memiliki pandangan bahwa melakukan kegiatan jalan-jalan atau liburan dapat memboroskan uang. Hal Ini karena dilihat dari sudut pandang yang berbeda, jalan-jalan seringkali membutuhkan pengeluaran yang tidak sedikit mulai dari transportasi, akomodasi, hingga pengeluaran selama di Bengkulu. Padahal harga sewa bus pariwisata Bengkulu menawarkan harga yang murah.

Kalian bisa memanfaatka transportasi besar ini untuk membawa kalian dan juga rombongan salam satu kali perjalanan. Sebelum memutuskan menggunakan sewa bus pariwisata, sebaiknya kalian harus tahu berbagai hal mengenai sewa bus pariwisata di Bengkulu. Apalagi untuk kalian yang akan melakukan perjalanan liburan dengan sekelompok penumpang yang sangat banyak.

Dengan merencanakan liburan yang matang, tentunya kalian bisa refreshing dan menyegarkan pikiran setelah rutinitas yang panjang dan melelahkan sehari-hari. Liburan dapat membantu pikiran menjadi lebih segar dan meningkatkan mood serta produktivitas dalam pekerjaan. Jika kalian ingin liburan di kawasan Bengkulu ataupun luar bengkulu, penting sekali untuk tahu harga sewa bus pariwisata Bengkulu yang terbaru saat ini.

Harga Sewa Bus Pariwisata Bengkulu Terbaru

Harga Sewa Bus Pariwisata Bengkulu Terbaru

Sewa bus di Bengkulu telah menjadi pilihan yang tepat untuk dipilih jika akan membawa banyak orang. Apalagi penyedia layanan sewa bus di Bengkulu menawarkan harga sewa bus pariwisata Bengkulu yang terjangkau. Armada bus yang disediakan bervariasi, dimana mereka siap memenuhi segala kebutuhan perjalanan kalian dan rombongan selama di Bengkulu.

Tersedia berbagai pilihan bus, mulai dari medium bus, big bus, minibus, hingga microbus. Apakah kalian mencari kenyamanan ekstra dengan bus luxury atau mewah, atau lebih memilih opsi hemat dengan bus non AC ekonomi, mereka memiliki solusi untuk kalian pilih sesuai keinginan.

Kenyamanan perjalanan juga menjadi prioritas mereka dalam menyewakan bus pariwisata. Semua bus yang tersedia selalu terawat dengan baik dan dilengkapi dengan sopir yang berpengalaman, menjamin perjalanan kalian berjalan lancar dan aman. Harga sewa bus pariwisata Bengkulu yang terjangkau disertai proses penyewaan yang mudah dan cepat akan memberikan pengalaman yang menyenangkan.

Untuk detail harga sewanya sendiri, bisa kalian lihat pada penjelasan sebagai berikut:

Jenis KendaraanKapasitasHarga Sewa / 12 JamHarga Sewa / Hari
Big Bus JB 245 – 60 SeatRp 2.000.000Rp 2.200.000
Big Bus SHD JB 3+45 – 60 SeatRp 2.700.000Rp 2.800.000
Big Bus SHD JB 345 – 60 SeatRp 2.400.000Rp 2.500.000
Big Bus SHD JB 245 – 60 SeatRp 2.200.000Rp 2.300.000
Medium Bus MHD JB 3+30 – 37 SeatRp 1.600.000Rp 1.700.000
Medium Bus MHD JB 330 – 37 SeatRp 1.500.000Rp 1.600.000
Medium Bus MHD JB 230 – 37 SeatRp 1.400.000Rp 1.500.000
Medium Bus JB 235 – 37 SeatRp 1.300.000Rp 1.500.000
Medium Bus JB 230 SeatRp 1.200.000Rp 1.400.000
Mitsubishi Espasio18 SeatCallCall
Toyota Hiace Commuter15 SeatRp 1.000.000Rp 1.100.000
Isuzu ELF Long19 SeatRp 1.100.000Rp 1.200.000
Isuzu ELF Long17 SeatRp 1.000.000Rp 1.100.000
Isuzu Elf Short11 SeatRp 700.000Rp 800.000
Kia Pregio11 SeatRp 650.000Rp 750.000
Kia Travello11 SeatRp 650.000Rp 750.000

Syarat dan Ketentuan Sewa Bus Pariwisata di Bengkulu

Syarat dan Ketentuan Sewa Bus Pariwisata di Bengkulu

Saat kalian memilih sewa bus pariwisata di Bengkulu, penting sekali untuk selalu perhatikan beberapa syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh setiap penyedia layanan sewa bud di Bengkulu. Dengan memahaminya, tentu kalian bisa menikmati perjalanan menggunakan bus pariwisata di Bengkulu tanpa ada kendala apapun. Harap diperhatikan persyaratan lengkap sewa untuk layanan sewa bus pariwisata di Bengkulu, sebagai berikut:

  • Harga yang tercantum dapat dinegosiasikan.
  • Harga spesial diberikan kepada perusahaan atau korporat.
  • Tarif berlaku hanya untuk penggunaan dalam Kota Bengkulu.
  • Harga tidak berlaku selama musim liburan.
  • Dikenakan biaya tambahan 10% dari harga sewa untuk lembur.
  • Pembayaran dilakukan ke rekening perusahaan.
  • Tarif tidak termasuk biaya parkir, retribusi, tiket masuk, atau makanan untuk sopir (jika sopir disertakan).
  • Deposit wajib diperlukan untuk sewa mobil mewah.
  • Penyewa bertanggung jawab penuh atas segala kerusakan atau kecelakaan untuk mobil yang disewa.
  • Pembatalan pemesanan pada Hari H tidak akan memperoleh pengembalian dana. Pembatalan pada H-1 akan memperoleh pengembalian 50%.

Tujuan Wisata Populer di Bengkulu

Tujuan Wisata Populer di Bengkulu

Wisata di Bengkulu memukau dengan pesonanya yang unik dan beragam kegiatan yang ditawarkan. Dari keindahannya tersebut kota ini menawarkan beragam pengalaman tak terlupakan. Berbagai tempat wisata di Bengkulu telah menjadi favorit di kalangan lokal dan juga di antara pengunjung dari luar kota. Selain memperlihatkan kecantikan alamnya yang mempesona, tempat-tempat ini juga menyediakan beragam fasilitas untuk hiburan dan tantangan adrenalin yang seru.

Pantai Panjang

Pantai Panjang di Kota Bengkulu merupakan destinasi yang diminati banyak orang. Menurut informasi dari situs Pariwisata Pemerintah Provinsi Bengkulu, pantai ini menawarkan air yang jernih dan pasir putih yang lembut, membentang sepanjang 7 kilometer. Salah satu ciri khas pantai ini adalah keberadaan pohon pinus dan cemara yang menambah kesegaran dan keindahan alamnya.

Selain keindahannya, lokasi Pantai Panjang juga sangat strategis karena terletak di pusat kota. Pantai ini berada di Kec. Ratu Agung, Kec. Teluk Segara, dan Kec. Ratu Samban. Dengan jarak tempuh sekitar 3 kilometer dari Kota Bengkulu, atau sekitar 15 menit perjalanan, para wisatawan dapat dengan mudah mengunjunginya.

Benteng Marlborough

Benteng Marlborough, sebuah warisan sejarah dari masa penjajahan Inggris, menonjol sebagai salah satu landmark terpenting di Bengkulu. Dengan luas mencapai 44.000 m2, benteng ini membanggakan sebagai salah satu konstruksi terbesar yang dibangun Inggris di Asia Tenggara. Terletak di Jalan Benteng, Kebun Keling, Kec. Teluk Segara, Kota Bengkulu, benteng ini dapat dijangkau dalam waktu 15 menit dari pusat kota.

Untuk mencapai bagian dalam benteng, pengunjung harus melintasi revaline yang terhubung dengan sebuah jembatan. Keunikan Benteng Marlborough terletak pada arsitektur yang mencerminkan gaya Inggris abad ke-17. Dengan orientasi menghadap Samudra Hindia, benteng ini dikelilingi oleh parit selebar 7 meter yang memberikan kesan seperti kura-kura jika dilihat dari atas.

Rumah Pengasingan Soekarno

Ini merupakan sebuah destinasi wisata sejarah yang terkenal di Bengkulu, menampilkan arsitektur bergaya Eropa yang khas dengan dominasi warna putih. Dikelilingi oleh halaman yang dipenuhi dengan rumput hijau, rumah ini terletak di Jalan Soekarno-Hatta Nomor 8, RT 5/RW 2, Kelurahan Anggut Atas, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu.

Tempat ini menjadi saksi bisu dari masa pengasingan Presiden Soekarno selama periode perjuangan kemerdekaan Indonesia antara tahun 1938 hingga 1942. Meskipun dalam pengasingan, Soekarno masih berhasil menjalin hubungan dengan tokoh-tokoh terkemuka Bengkulu pada masa itu.

Akhir Kata

Mungkin hanya itu saja yang dapat dijelaskan mengenai harga sewa bus pariwisata Bengkulu yang murah dan terjangkau. Jangan tergiur dengan harga sewa bus yang murah, dimana kalian juga harus mendapatkan bus dengan kondisi yang baik dan supir yang berpengalaman. Kalian bisa pilih salah satu penyedia layanan sewa bud di Bengkulu melalui website dengan mudah. Selamat berlibur dan semoga mendapatkan perjalanan yang aman dan menyenangkan. Sampai jumpa!

Harga Sewa Bus Pariwisata Bengkulu yang Murah dan Terjangkau 2024 | editor | 5.0
/* */

You cannot copy content of this page